Bengkulu, mediabengkulu.co – Siswa SMAN 2 Kota Bengkulu Zhakiyah Ekha Safitri yang berhasil menjadi pembawa Baki Bendera Merah Putih, untuk di kibarkan pada Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke 78 tingkat Provinsi Bengkulu, bertempat di Balai Semarak, Kamis 17 Agustus 2023.
Putri dari pasangan Edy Irawan dan Dina Wahyuni Ekhasari ini mengatakan, bahwa awalnya ia sering melihat pasukan pengibar bendera di TV sehingga ia tertarik menjadi pasukan pengibar bendera.
“Saya sangat kaget, saat nama saya disebutkan, perasaannya campur aduk sedih dan senang apalagi saat nama orang tua disebut. Saya sangat bahagia dapat di posisi ini,” ungkap Zhakiyah Kamis (17/8/2023)
Selanjutnya Zhakiyah menyampaikan, awalnya ia dapat dukungan dari kakak untuk mengikuti pasukan bendera ini, ia tidak menyangka bisa lolos, karena kurangnya berat badan.
Waktu lolos di Kota saja ia sudah bahagia apalagi sampai masuk calon provinsi, seperti lolos menjadi pembawa Baki Provinsi.
“Zhakiyah mengungkapkan jika lulus dari sekolah menengah ini, ia ingin mencapai cita-citanya menjadi seorang polisi wanita, masuk menjadi Akedemi Kepolisian (Akpol),” tutup Zhakiyah. (cw)