Flim Jejak Pembuat Bendera Merah Putih di Perkenalkan ke Masyarakat

Flim Jejak Pembuat Bendera Merah Putih di Perkenalkan ke Masyarakat, di Grage Hotel Bengkulu, kamis (17/8/2023). (foto : cw/mediabengkulu.co)

Bengkulu, mediabengkulu.co – Flim layar lebar yang bertema Merah Putih menceritakan sosok penjahit, Fatmawati akan ditayangkan 17 Agustu 2024 mendatang.

Produser flim Chalten F Tatroman mengatakan, flim ini berlatar belakang kerusuhan 98 dan bergenre dram Epic.

Dengan aktor yang akan dilibatkan, salah satunya adalah Prilly Latuconsina karena wajahnya memiliki kemiripan dengan wajah Fatmawati dan aktor-aktor lain di Jakarta.

“Nanti kita juga akan malakukan casting di Bengkulu. Tidak mungkin semua aktor kita bawa dari Jakarta,” ujar Chalten, di Grage Hotel Bengkulu, kamis (17/8/2023) malam.

Flim ini bertujuan untuk memperkenalkan Fatmawati sebagai putri Bengkulu yang menjahit bendera merah putih. Dan menghabiskan berkisar Rp 10 sampai Rp 15 Miliar.

Chalten menambahkan sedikit alur cerita flim ini tentang jurnalis yang terjebak di kota Bengkulu sehingga ia mempelajari tentang Fatmawati.

Flim ini beralur cerita mundur balik lagi tahun 1945 yang dramanya akan di buat seperti kejadian yang sedang terjadi.

Sebagian besar nantinya flim ini akan dilakukan di Bengkulu dan Jakarta.

“70 persen, syuting kita lakukan di Bengkulu,” tutup Chalten (cw)