Bengkulu, Mediabengkulu.co – Wakil Ketua II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Bengkulu, H. Suharto, S.E., MBA., mengadakan pertemuan silaturahmi bersama Forum Melayu Rembuk Bengkulu (FMRB) di kediaman Ketua FMRB, H. Sugiarto, S.Sos., M.M., di kawasan Anggut, Kota Bengkulu, Selasa (8/8/2023).
Suharto menyampaikan bahwa dirinya merasa senang dapat bersilaturahmi bersama Ketua beserta jajaran pengurus FMRB.
“Saya telah mengagendakan pertemuan pada hari ini, dikarenakan saya ingin mengetahui dan mengenal lebih dekat dengan FMRB,” ujar Suharto.
Selanjutnya, Suharto berharap ke depan pihaknya dapat saling bersinergi dan berkolaborasi dengan FMRB.
“Semoga ke depan silaturahmi dengan FMRB ini dapat saling terus terjaga agar semakin mempererat tali persaudaraan dan tali silaturahmi,” sampai Suharto.
Sementara Ketua FMRB Sugiarto mengatakan, dirinya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Suharto yang telah berkenan untuk berkunjung dan bersilaturahmi bersama FMRB.
“Saya mewakili segenap jajaran pengurus FMRB berterima kasih kepada Bapak Suharto yang telah bersilaturahmi dan kami mengharapkan adanya perhatian dari Bapak Suharto terhadap FMRB ini,” ungkap Sugiarto.
Sugiarto menambahkan bahwa FMRB dalam kontestasi Pemilu tahun 2024 yang akan datang siap untuk mendukung Bapak Suharto.

“Pada Pemilu tahun 2024 mendatang, kami siap mendukung Bapak Suharto menjadi Ketua DPRD Provinsi Bengkulu dan mendukung Bapak Prabowo Subianto sebagai Presiden Republik Indonesia periode 2024-2029,” pungkas Sugiarto. (Adv/81)