MediaBengkulu.co – Warga di Dusun Batuan Kelurahan Sido Mulyo Kecamatan Seluma Selatan, Minggu (16/2) dibuat gempar dengan aksi bobol rumah, yang mengakibatkan sejumlah uang di kotak amal milik Yayasan Panti Asuhan Hidayatullah Tais hilang.
Sebelumnya, kotak amal tersebut dititipkan pihak Yayasan di warung “lesehan Nisa” milik Julian (30) di simpang SLBN 1 di Dusun Batuan Kelurahan Sido Mulyo Kecamatan Seluma Selatan.
Menurut Pemilik Warung, Julian aksi bobol rumah tersebut baru diketahui korban dan keluarga usai shalat subuh.
” Awalnya kecurigaan timbul setelah bangun dari tidur.
Karena pintu depan sudah terbuka,namun belum menyadari kalau kotak amal hilang,” sampai Julian pemilik Lesehan, Minggu (16/2).
Hilangnya kotak amal baru disadari, setelah salah seorang tetangga yang melihat kotak amal yang berada di jurang dekat rumah korban, dengan kedalaman sekitar 10 meter.
” Kotak amal dibuang di jurang, sementara kondisi kaca kotak amal sudah pecah dengan uang yang sudah hilang,” ujarnya.
Ditambahkannya, belum diketahui jumlah pasti uang yang hilang, karena kotak amal Yayasan sudah dititip sejak sebulan yang lalu.
Sejauh ini korban belum melaporkan kasus ini kepada pihak kepolisian. (AN)