Tegas! ASN Harus Bersikap Netral

Plt. Gubernur Bengkulu, Rosjonsyah (dok. mc)

Bengkulu, medibengkulu.co – Setelah ditetapkan sebagai pelaksana tugas Gubernur Bengkulu, Rosjonsyah menggelar rapat koordinasi bersama seluruh kepala organisasi perangkat daerah, di Gedung Pola Kantor Gubernur, Senin (30/9/2024).

“Ini adalah rapat koordinasi pertama saya dengan seluruh Kepala OPD. Saya menjelaskan tugas dan fungsi saya sebagai Plt. Gubernur sesuai dengan amanah Mendagri,” kata Rosjonsyah.

Rosjonsyah menyampaikan beberapa poin penting kepada para Kepala OPD, yakni terkait netralitas ASN dalam Pilkada serentak 2024.

Serta persiapan pelaksanaan HUT Provinsi Bengkulu ke 56, yang puncaknya akan diperingati pada tanggal 18 November 2024 mendatang.

“Netralitas ASN harus dijalankan. Jika ada yang melanggar, saya tidak akan ragu memberikan sanksi tegas,” ungkap Rosjonsyah.

Rosjonsyah juga memastikan kalau roda pemerintahan dan birokrasi Pemerintah Bengkulu akan tetap berjalan kondusif seperti biasanya.

“Saya pastikan roda pemerintahan, pelayanan publik dan birokrasi akan tetap berjalan dengan baik,” tutup Rosjonsyah. (MC)

Editor: Sony