Salurkan BLT-DD, Pemdes Kota Agung Sambangi Rumah Warga

Pemerintah Desa Kota Agung saat menyalurkan bantuan, (foto : istimewa)

Bengkulu Selatan, mediabengkulu.co – Pemerintah Desa Kota Agung, Kecamatan Seginim, Kabupaten Bengkulu Selatan, menyalurkan bantuan langsung tunai yang bersumber dari dana desa, Jumat (3/5/2024).

Selain menyerahkan bantuan langsung tunai kepada keluarga penerima manfaat di Balai Desa.

Pemerintah Desa Kota Agung juga turun langsung ke rumah penerima, bagi yang penyandang disabilitas dan lansia.

Kepala Desa Kota Agung, M. Refki, mengatakan ada sembilan keluarga yang menerima bantuan langsung tunai di bulan Mei ini, masing-masing keluarga mendapat Rp. 300.000.

“Kepada penerima bantuan, agar digunakan sesuai kebutuhannya sehari-hari, semoga bisa bermanfaat,” ujar Kades

Laporan : Sugianto // Editor : Sony