Polda Bengkulu Berhasil Ringkus Pencuri Yang Tertangkap Kamera CCTV

Bengkulu, – Berbekal Informasi dari Media Sosial salah satu akun @Bengkuluinfo memposting aksi pencurian yang tertangkap kamera CCTV. Unit Opsnal Subdit III Jatanras Dit Reskrimum Polda Bengkulu yang yang tergabung dalam Ops Musang Nala-l 2021 langsung melakukan Penyelidikan terhadap Pelaku Pencurian Tersebut.

Tidak butuh waktu lama, hari Senin (20/02) sekira Pukul 12.00 Wib, Anggota dilapangan mendapatkan Informasi terhadap keberadaan Pelaku yang terekam CCTV tersebut yang sedang nongkrong di Kawasan Pasar Minggu Kota Bengkulu. Benar saja setelah dilakukan pencocokan pemuda yang dicurigai adalah pelakunya.

Kabid Humas Polda Bengkulu Kombespol. Sudarno, S,Sos, MH membenarkan adanya penangkapan pelaku pembobol rumah yang sempat viral karena CCTV itu.

“Barang Bukti 2 (dua) Unit Handphone juga ditemukan yang diambil oleh pelaku dengan inisial AA (20) yang beralamat di Desa Muara santan, Kecamatan Napal putih Bengkulu utara,” ungkapnya.

Dari hasil Interogasi terhadap Pelaku bahwa 2 (dua) unit handphone yang telah dicuri pelaku dijual kepada AS yang berada di Argamakmur Bengkulu Utara. Tak berselang lama polisi juga langsung mengamankan penadah barang curian itu. (Ia)