PEMILU  

Pilkada Dimajukan September 2024, Rohidin: Pastikan Kebutuhan Anggaran Jangan Sampai Kurang

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah (foto : Nur)

Bengkulu, mediabengkulu.co – Gubernur Bengkulu Dr. H. Rohidin Mersyah bersama kemendagri dengan komisi II sudah memverifikasi tentang nota kerja sama kesepakatan pemilu.

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah menyampaikan, bahwa pilkada dimajukan bulan September, maka dari itu pastikan kebutuhan anggaran jangan sampai kurang.

“Supaya tahapan pilkada itu bisa berjalan dengan baik,” sampai Rohidin saat diwawancarai, Kamis (19/10/2023).

Kemudian Rohidin mengatakan, tentang surat zona area jalur yang dilarang untuk pemasangan APK nanti itu akan menjadi acuan bagi KPU untuk menyurati pimpinan-pimpinan partai baru.

“Itu nanti akan menjadi acuan bawaslu untuk melakukan penertiban, kemudian terkait dengan bagaimana melakukan kegiatan ini semua sehingga bisa berjalan dengan kondusif dan aman,” tegas Rohidin.

Sehingga tahapan pilkada pemilu di Bengkulu berjalan dengan baik dan dana pemilu yang di anggarkan sebesar 3 Miliyar. (Nur)