Penguatan Sinergitas, Pemkab Benteng Kaloborasi dengan Bank Bengkulu

Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah melakukan Penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) bersama Bank Bengkulu. ( foto: hm)

BENTENG,Mediabengkulu.co- Dalam rangka Penguatan Sinergitas dan Kolaborasi, Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah melakukan Penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) bersama Bank Bengkulu tentang Pengembangan Pelayanan Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkulu Tengah secara digitalisasi bertempat di ruang rapat bupati Bengkulu Tengah pada Kamis lalu.

Nota kesepahaman antara Pemerintah Daerah Bengkulu Tengah dan Bank Bengkulu tersebut ditandatangan secara langsung oleh Direktur Utama Bank Bengkulu Dr. Ir. H. Ahmad Irfan,. SH,. MBA,. MM,. MH,. CWM,. CPD dengan Penjabat Bupati Bengkulu Tengah Dr. Heriyandi Roni, M.Si.,

Acara tersebut dihadiri Direktur Bisnis, Direktur operasional, Direktur kepatuhan, para Pemimpin divisi, Pimpinan Cabang Bank Bengkulu Karang tinggi, para Komisaris Bank Bengkulu. Dari Pemkab Benteng dihadiri para Asisten , staf ahli, kepala OPD, kepala bagian terkait da lainnya. (rz)