Pemkab Seluma Butuh 2.554 tenaga Pegawai

Sekretaris Daerah Kabupaten Seluma, Hadianto. (foto: Soni/mediabengkulu.co)

Seluma, mediabengkulu.co – Usulan pengadaan tenaga ASN dari Pemerintah Kabupaten Seluma telah disetujui Kementerian Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi.

Sekretaris Daerah Kabupaten Seluma, Hadianto, mengatakan usulan ASN yang setujui terdiri dari Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja sebanyak 1.204 dan Pegawai Negeri Sipil 1.350.

“Dengan total keseluruhan 2.554 kuota ASN,” kata Hadiato, Senin (18/3/2024).

Sedangkan formasinya, Hadianto menyebutkan untuk PPPK terdiri dari tenaga guru sebanyak 379 orang, tenaga kesehatan 275 orang, dan tenaga teknis 550 orang. Untuk CPNS, 100 tenaga kesehatan, dan 1.250 tenaga teknis.

“Ini baru formasi jumlahnya, nanti kita akan susun rincian formasinya,” ungkap Hadianto.

Pendaftaran calon peserta tes CPNS maupun PPPK, dijadwalkan mulai dibuka secara online melalui website resmi BKN pada bulan Mei mendatang.

Laporan : Alsoni Mukhtiar // Editor : Romlan