Bengkulu, – Sekretaris Daerah (Sesda) Kota Bengkulu Bujang HR didampingi Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Riduan, Kepala DP3AP2KB Romadon Indosman menyambut kedatangan mahasiswa Institut Pertanian Bogor (IPB) sekaligus serah terima Pembekalan Lokakarya I KKN-T IPB di Kota Bengkulu.
Serah terima dilakukan oleh 2 orang mahasiswi secara luring atau offline dan dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara serah terima yang berlangsung di ruang kerja Sesda secara daring, Kamis (21/01).
Mahasiswi yang melakukan pembekalan lokakarya I KKN-T IPB di Kota Bengkulu ialah atas nama Asti Nuswantari dan Rifdavirana Humairah dengan mengambil judul Digitalisasi Sistem Kerja dan Pengarsipan di kantor Lurah Surabaya, Kecamatan Sungai Serut.
Pada sambutannya, Bujang menyambut baik program pembekalan lokakarya I KKN-T IPB di Kota Bengkulu.
“Atas nama Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu, kami menyambut baik program digitalisasi oleh adik-adik IPB. Harapan kami kegiatan ini nanti akan menjadi contoh bagi kelurahan lainnya. Berbagai Kelurahan tentu memiliki berbagai potensi yang perlu dikembangkan. Dilain sisi, target dari branding suatu daerah adalah para milenial yang cukup aktif di sosial media, sehingga peran digitalisasi kelurahan sangat diperlukan,” ujar Bujang.
Di era digital seperti ini, tentu program pembekalan lokakarya I KKN-T IPB yang lebih memfokuskan digitalisasi sistem kerja dan pengarsipan sangatlah bermanfaat.
“Di era milenial kini, banyak orang melakukan aktivitas melalui gadget. Sehingga informasi-informasi dapat dengan mudah diakses melalui media sosial,” tambahnya.
Pembekalan lokakarya I KKN-T IPB dimasa pandemi Covid-19 ini, Bujang berpesan agar selalu waspada dan mengedepankan protokol kesehatan saat beraktivitas.
“Karena Kota Bengkulu merupakan salah satu daerah yang tingkat terpapar covid nya cukup tinggi, jadi saya minta adik-adik mahasiswa harus tetap menjaga dan menjalankan prokes saat beraktivitas. Dan manfaatkanlah sebaik-baiknya dan sebagus mungkin momen ini untuk menambah ilmu di dalam diri sendiri dan untuk kemanfaatan masyarakat luas,” tutupnya. (Adv)