Seluma, mediabengkulu.co – Setelah mengikuti semua tahapan seleksi Paskibraka tingkat Provinsi Bengkulu, yang dilaksanakan pada tanggal 20 – 24 Mei 2024, di Kota Bengkulu.
Angga Tedy Wijakso pelajar SMA Negeri 1 Seluma, dinyatakan lulus dan akan mengikuti tahapan seleksi Paskibraka tingkat nasional di Jakarta bersama tiga pelajar lainnya.
Hal tersebut dibenarkan oleh Ketua Purna Paskibraka Indonesia Kabupaten Seluma, Eka Budianto. Pengumuman hasil seleksi itu, kata Eka disampaikan oleh tim seleksi provinsi tadi malam.
Eka mengungkapkan, untuk jadwal seleksi tingkat nasional akan dilaksanakan pada Minggu pertama atau kedua bulan Juni 2024 mendatang.
“Karena belum ada jadwal pasti pemanggilan untuk mengikuti seleksi Paskibraka tingkat nasional,” ucap Eka, Sabtu (25/5/2024).
Hal ini membanggakan untuk Kabupaten Seluma, sebab sudah beberapa tahun terakhir tidak mampu menembus seleksi tingkat nasional.
Adapun empat orang pelajar yang akan mewakili Provinsi Bengkulu dalam mengikuti tahapan seleksi Paskibraka tingkat nasional yaitu :
- Angga Tedy Wijakso dari SMA Negeri 1 Seluma
- Novallian Syaputra dari SMA Negeri 2 Kota Bengkulu
- Amanda Aprillia dari SMA Negeri 2 Kota Bengkulu
- Tasya Aulia Putri dari SMA IT Iqro Kota Bengkulu
Laporan : Alsoni Mukhtiar // Editor : Sony