Pasca Rumah Kebakaran, Pensiunan ASN Disnakertrans Dapat Bantuan Material

Gubernur Bengkulu, Rohidin saat meyalurkan bantuan kepada korban (dok. mc)

Bengkulu, mediabengkulu.co – Pemerintah Provinsi Bengkulu menyalurkan bantuan kepada Joko Hendro, yang menjadi korban musibah kebaran beberapa waktu lalu.

Bantuan tersebut diberikan langsung oleh Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah, kepada Joko Hendro, Minggu (9/6/2024).

Rohidin mengatakan, atas nama pemerintah Provinsi Bengkulu turut berbelasungkawa atas musibah yang terjadi, sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang lagi tertimpa musibah.

“Kita minta bapak Joko dan istri tetap sabar dan ikhlas atas musibah dari Allah,” ucap Rohidin.

Joko Hendro merupakan pensiunan ASN Disnakertrans Provinsi Bengkulu, dan kebakaran tersebut terjadi pada tanggal 3 Juni 2024 lalu.

Di Jalan Timur Indah III, RT 22, RW 02, Kelurahan Sidomulyo, Kecamatan Gading Cempaka, Kota Bengkulu, sekitar pukul 02.20 WIB, kejadian tidak menimbulkan korban jiwa.

“Alhamdulillah. Pak Joko sama istri selamat dan sehat, kita memberikan bantuan berupa bahan material untuk membangunan rumah,” kata dia.

Helmi, tetangga korban menceritakan, kebakaran terjadi saat semua tertidur dan tiba-tiba mendengar suara api dari samping rumah.

Saat keluar rumah, ia melihat api sudah membakar nyaris seluruh bangunan dan tidak tahu dari mana api pertama kali muncul.

Tetapi kemungkinan dari bawah, karena bagian bawah rumah sudah lebih dulu terbakar.

Tidak ada korban jiwa pada kebakaran tersebut, karena sudah ditinggalkan kosong sejak 2023, tetapi meski kosong aliran listrik di rumah masih tetap menyala.

“Saya terbangun saat mendengar suara, dan ternyata itu api dari samping rumah, saya langsung teriak,” ucap dia.

Sementara Kepala Dinas Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bengkulu, Yuliansyah, mengatakan dugaan kuat penyebab kebakaran karena korsleting listrik.

Walaupun rumah tidak dihuni tetapi aliran listrik tetap menyala, terlebih lagi lampu selalu dihidupkan tidak pernah dimatikan.

“Enam armada kita turunkan untuk memadamkan api, sekitar pukul 04.30 WIB api berhasil dipadamkan,” terang Yuliansyah. (MC)

Editor : Sony