Komisioner KPU Provinsi Akan Percepat Distribusi Logistik Pemilu ke Pulau Enggano

Komisioner KPU Provinsi Bengkulu Emex Verzoni. (foto:dok/Nur)

Bengkulu, mediabengkulu.co – Komisioner KPU Provinsi Bengkulu Emex Verzoni, mengungkapkan langkah percepatan distribusi logistik Pemilu ke Pulau Enggano pada akhir Januari.

Tujuan utama adalah memastikan kesiapan dan kelancaran pelaksanaan pemungutan suara di pulau tersebut.

“Kami mengambil langkah ini untuk memastikan proses distribusi berjalan lancar. KPU Kabupaten Bengkulu Utara bekerja sama dalam pengiriman logistik Pemilu ke Pulau Enggano,” ujar Emex dalam wawancara, Kamis (25/1/2024).

Menurut Emex, pengiriman logistik melibatkan KPU Kabupaten Bengkulu Utara, yang telah mendapat petunjuk untuk memastikan kelancaran distribusi.

Tim KPU Bengkulu Utara telah melakukan peninjauan lokasi di Kantor Camat Enggano sebagai tempat penyimpanan logistik Pemilu.

“Kantor Camat Enggano dipilih dengan pertimbangan keamanan dan aksesibilitas,” tambah Emex.

Logistik Pemilu yang dikirim mencakup surat suara, formulir C1 Plano, dan formulir berita acara. Dipastikan akan diterima oleh kelompok penyelenggaraan pemungutan suara paling lambat H-1 sebelum pemungutan suara pada 14 Februari mendatang.

“Proses distribusi melibatkan KMP Pulo Tello yang akan diawasi ketat oleh aparat penegak hukum,” tambahnya.

Emex menegaskan bahwa langkah ini diambil untuk memastikan keamanan dan integritas logistik pemilu selama perjalanan ke Pulau Enggano. (Nur)