Ikuti Rakoor Inflasi, Pemkab Benteng Terus Bersinergi

Pj Bupati Dr. Heriyandi Roni, M.Si., di dampingi Sekretaris Daerah Drs. Rachmat Riyanto,.ST., M.AP. turut hadir Para Asisten Inspektur Daerah, Perwakilan BPS ikuti Rakor bersama Mendagri via zoom> ( foto: mc)

Bengteng,Mediabengkulu.co – Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah melalui Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Inflasi Daerah melalui zoom meeting yang di pimpin langsung oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI Muhammad Tito Karnavian dari Gedung Bhakti Praja Jakarta,pada 3 Mei 2023.

Rakor di ikuti oleh TPID Bengkulu Tengah dipimpin oleh Pj Bupati Dr. Heriyandi Roni, M.Si., di dampingi Sekretaris Daerah Drs. Rachmat Riyanto,.ST., M.AP. turut hadir Para Asisten Inspektur Daerah, Perwakilan BPS serta beberapa unsur lainnya.

Dalam kesempatan tersebut, Mendagri RI Tito Karnavian menyampaikan bahwa negara Indonesia saat ini meski mengalami kenaikan inflasi bulan ke bulan sebanyak 0,33 % akibat permintaan pasar karena bulan suci ramadhan dan hari raya idul Fitri 1444 Hijriah, akan tetapi untuk persentase Inflasi dari tahun ke tahun mengalami penurunan yang cukup signifikan sebanyak 4,33%. (**)