Hari ke-4, Pencarian Bocah Tenggelam Dilanjutkan

Pencarian Bocah Tenggelam Dilanjutkan. (foto: ist)

Kota Bengkulu, mediabengkulu.co – Pencarian terhadap bocah tenggelam bernama M. Fadli (10), yang tenggelam di Sungai Muara Bangkahulu pada Rabu (19/3/2025), telah memasuki hari keempat, namun hingga kini korban belum berhasil ditemukan.

Tim gabungan dari Basarnas, BPBD, Dinas Sosial, serta Dinas Damkar dan Penyelamatan telah bekerja keras melakukan pencarian di lokasi kejadian, namun hasilnya belum membuahkan titik terang.

Pemerintah Kota Bengkulu, melalui Dinas Sosial dan TAGANA, bersama warga setempat, kembali melanjutkan upaya pencarian pada hari ini, Sabtu (22/3/2025).

“Kami kembali melanjutkan pencarian M. Fadli pagi ini, untuk membantu keluarga korban. Kami mohon doa dari semua warga Kota Bengkulu, agar korban segera ditemukan,” ujar Kadis Sosial Kota Bengkulu, Sahat Marulitua Situmorang.

Pencarian akan terus dilakukan dengan harapan dapat segera menemukan korban dan memberikan kejelasan kepada keluarga.

Editor: Helen