FIM Relar RYC, Wujudkan Generasi Muda Yang Berkarakter

Forum Indonesia Muda Regional Bengkulu menggelar Raflesia Youth Camp 2023, digelar di Balai penjamin mutu pendidikan BPMP berlangsung selama tiga hari dari tanggal 28-30 Desember 2023. (foto : Nana)

Bengkulu, mediabengkulu.co – Forum Indonesia Muda Regional Bengkulu menggelar Raflesia Youth Camp 2023 dengan tema “muda merkarya, wujudkan harapan bangsa dari daerah untuk bangsa” acara digelar di Balai penjamin mutu pendidikan BPMP berlangsung selama tiga hari dari tanggal 28-30 Desember 2023.

Forum Indonesia Muda (FIM) adalah forum independen yang didedikasikan untuk menjadi wadah bertumbuh pemuda/i berbakat dari berbagai latar belakang aktivitas, universitas maupun gerakan kepemudaan dari seluruh wilayah di Indonesia.

FIM juga menjadi wadah berjejaring yang memungkinkan anggotanya untuk saling berinteraksi, berkolaborasi dan bertukar pengalaman.

koordinator FIM Regional Bengkulu Yena Hermelayati mengatakan, kami percaya bahwa dengan membangun jaringan yang kuat, kami dapat menciptakan kebermanfaatan yang lebih besar bagi masyarakat.

“Kita lakukan ini supaya harapannya adalah setelah kegiatan ini itu ada rancangan aksi? Rancangan aksi ataupun ada dampaknya jadi dari 9 Kabupaten dan satu kota ini yang ikut dan nanti mereka akan membuat sebuah rancangan aksi di daerahnya masing masing, ketika mereka balik ke kampungnya, mereka akan buat ancangan rencana aksi itu,” ujar dia.

Yena, juga mengatakan ada beberap beserta yang ikut dalam Raflesia Youth Camp 2023.

“peserta yang ikut untuk direvisi ini kurang lebih kisaran 50 orang dari 8 puluhan pendaftar gitu ya, nah itu kita screening ya kita screening hingga 50 orang yang berpotensi dari smkn satu kota ini seperti,” kata dia.

Acara berlangsung selama tiga hari dari tanggal 28-30 Desember 2023.

“Selama 3 hari itu acara beda beda hari pertama itu di pembukaan ada talkshow kepemudaan, lanjut hari kedua dengan materi pelatihan dan persepsi itu pun kurang lebih ada 7 sesi, hari kemarin itu ada 4 sesi tes hari ini kurang lebih ada 3 sesi, kemudian besok dilanjutkan dengan bond pun juga kita ada namanya edukasi parlemen yang harapannya outbond besok di hari Sabtu rencananya tetap di sini,” tutup dia. (Nana)