Bengkulu, mediabengkulu.co – Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Provinsi Bengkulu H. Meri Sasdi, M.Pd., melalui Kabid Deposit Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Provinsi Bengkulu Wardaniar menyampaikan, sudah menyediakan fasilitas untuk penyandang disabilitas.
Berupa kursi roda, tongkat dan lainnya serta untuk disabilitas juga sudah disediakan tempat parkir.

“Jadi mulai tempat parkir kita tuntung pakai simbol yang warna kuning sehingga disabilitas ini sudah enak terarah penunjuknya,” sampai Wardaniar saat diwawancarai, Kamis (16/11/2023).
Wardaniar juga menambahkan, koleksi buku sudah hampir 500 an untuk disabilitas sedangkan kunjungan disabilitas masih bekerja sama karena kalau mereka sendiri masih terkendala.
“Biasanya kami untuk kemaren kegiatannya story teling kami undang mereka untuk datang duduk 5 orang , jadi kami masih mengundang dan kami fasilitasi karena kalau sendiri masih kesulitan,” tutup Wardaniar. (Adv/Nur)