Dinas Dikbud Hearing Bersama Komisi IV DPRD Provinsi Bengkulu, Terkait Penambahan Formasi THL

Kadis Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Bengkulu saidirman, setelah mengikuti hearing bersama Komisi IV DPRD Provinsi Bengkulu, Selasa (23/1/2024). (foto : Nur)

Bengkulu, mediabengkulu.co – Kadis Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Provinsi Bengkulu saidirman sampaikan hasil dari rapat mitra komisi IV, bertempat di Ruang Rapat Pimpinan DPRD Provinsi Bengkulu, Selasa (23/1/2024).

Saidirman menyampaikan, bahwa hari ini pihaknya sudah melakukan pertemuan hearing di dewan terkait dengan aspirasi Tenaga Harian Lepas (THL) yang meminta formasi yang seluas-luasnya.

“Jadi kita akan berupaya untuk aspirasi dari THL ini agar bisa menjadi kesesuian kita sesuai formasi itu tapi ini juga disesuaikan dengan penggaran penggajian,” sampai Saidirman.

Selanjutnya Saidirman menambahkan, pihaknya akan mempertimbangkan lagi karena walaupun sekarang tenaga guru masih banyak yang kurang sekitar 2.000 orang tetapi pihaknya akan menyesuaikan dengan anggaran yang ada.

“Tetapi kita juga melihat sesuai dengan anggaran pemerintah provinsi dan dari pemerintah sendiri sudah mencapai target yaitu ketentuan sekitar 30 persen dan sekarang sudah mencapai 40 persen tenaga dan itu akan menjadi pertimbangan kembali,” tutup Saidirman. (Nur)