Bengkulu, mediabengkulu.co – Anggota DPRD Provinsi Bengkulu, Usin Abdisyah Putra Sembiring berdiskusi dengan pihak Bank Bengkulu dalam upaya mengembangkan Bank Sampah Induk Sehati.
Diskusi itu dilaksanakan di Kantor Bank Bengkulu, dalam diskusi Usin menjelaskan tentang konsep menabung sampah dengan pihak Bank Bangkulu.
“Saya memulai dengan menjelaskan konsep menabung sampah dengan tim menabung uang dengan algoritma dan logika yang sama,” ungkap Usin, Jumat (11/10/2024).
Selanjutnya diskusi itu membahas tentang proses digitalisasi pada bank uang dengan bank sampah, yang bertujuan untuk mengembangkan pelayanan dan fasilitas bagi nasabah, supaya kedepannya bank sampah mempunyai digital banking.
“Nanti kita akan melaksanakan diskusi lebih lanjut dengan tim, dalam membahas kolaborasi ini. Sehingga kita bergandengan tangan menuju Bank Sampah Induk Sehati dan Bank Bengkulu yang tangguh serta mandiri,” kata dia.
Atas kolaborasi ini, Usin mengucapkan terima kasih kepada pihak Bank Bengkulu yang sudah membuka ruang kebersamaan dalam membangun sinergi baru untuk Provinsi Bengkulu. (Adv)
Laporan: Helen // Editor: Sony