Besok, HIPMI Seluma Gelar Muscab

Panitia muscab saat verifikasi berkas bakal calon ketua umum BPC HIPMI Seluma (foto : Soni/mediabengkulu)

Seluma, mediabengkulu.co – Badan Pengurus Cabang Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Kabupaten Seluma, besok (21/5) akan melaksanakan musyawarah cabang, yang dilaksanakan di Aula Hotel Rizki Tais.

Ketua Umum BPC HIPMI Seluma, April Yones, mengatakan musyawarah cabang merupakan forum pengambilan keputusan tertinggi organisasi HIPMI tingkat cabang di kabupaten atau kota.

Musyawarah cabang ini sebagai forum untuk pergantian pengurus yang dilaksanakan setiap tiga tahun sekali sesuai dengan masa bakti.

“Masa bakti telah berakhir, sehingga harus diadakan Muscab, guna memilih ketua umum yang baru dan membentuk pengurus masa bakti 2024-2027,” ungkap April Yones, Senin (20/5/2024).

Pendaftaran bakal calon ketua umum telah dimulai sejak tanggal 14 – 17 Maret 2024 lalu, di Sekretariat BPC HIPMI Seluma, saat ini hanya satu orang yang mendaftar sebagai calon ketua umum.

“Baru Febrinanda Putra Pratama yang daftar untuk maju sebagai calon ketua umum,” terang April Yones.

Jika hanya satu calon, maka pemilihan ketua umum nantinya akan dilaksanakan secara aklamasi.

Laporan : Alsoni Mukhtiar // Editor : Sony