Amankan Pilkada Serentak, Polres Mukomuko Gelar Apel Pasukan

Foto bersama usai apel pergeseran pasukan (dok: Wisma/mediabengkulu.co)

Mukomuko, mediabengkulu.co – Polres Mukomuko melaksanakan apel pergeseran pasukan dalam rangka pengamanan tahapan Pilkada serentak, yang dilaksanakan di lapangan terbuka Polres Mukomuko, Senin (25/11/2024).

Apel tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Mukomuko, AKBP. Yana Supriatna, dan turut hadir Bupati Mukomuko, Ketua DPRD, Bawaslu Mukomuko dan para Kapolsek.

“Hari ini kita melaksanakan apel pergeseran pasukan dalam rangka pelaksanaan pengamanan Pilkada serentak tahun 2024,” ungkap AKBP. Yana Supriatna.

Kegiatan ini bertujuan untuk pengecekan personel dan sarana prasarana teknis dalam hal pengamanan TPS-TPS yang berada di wilayah Kabupaten Mukomuko.

“Sebanyak 310 personel Polri dan TNI yang bergeser dini hari untuk berangkat ke TPS-TPS yang berada di wilayahnya masing-masing untuk pengamanan Pilkada,” ucap AKBP. Yana Supriatna.

“Tetap selalu menjaga netralitas dan kesehatan demi terciptanya Pilkada aman dan damai,” pesan AKBP. Yana Supriatna kepada para personel.

Dikesempatan yang sama, Bupati Mukomuko, Sapuan, juga menghimbau kepada seluruh masyarakat agar selalu menjaga ketertiban di Pilkada serentak tahun 2024 ini.

“Insya Allah. Kami percaya kalau masyarakat kita adalah masyarakat yang baik dan santun, demi terciptanya PIlkada aman dan damai ini,” kata Sapuan.

Laporan: Wisma // Editor: Sony