Seluma, mediabengkulu.co – Hasil hitungan cepat versi quick count, pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Seluma nomor urut 01, Teddy Rahman – Gustianto unggul, meraih sebanyak 76,167 suara dari 59,49 persen data yang sudah masuk di quick count.
Sementara untuk petahana, yaitu pasangan calon nomor urut 02, Erwin Octavian – Jonaidi meraih sebanyak 51,866 suara. Selisi 24.301 suara dari Paslon Teddy Rahman – Gustianto.
Dengan hasil quick count ini, Jadio Pugantara, selaku tim pemenangan Teddy Rahman – Gustianto, meminta kepada seluruh massa pendukung untuk tetap menjaga suasana kondusif selama berlangsungnya tahapan Pilkada.
“Alhamdulillah. Paslon Teguh untuk sementara ini unggul,” ungkap Jadio Pugantara, melalui telepon WhatsApp, Rabu (27/11/2024).
Jadio Pugantara juga mengajak seluruh pihak untuk mengawal hasil pemilihan kepala daerah ini, terutama saat penghitungan resmi dari pihak Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Seluma.
“Walaupun secara hitung cepat kita menang, tetap menunggu kepastian dari KPU untuk menetapkan kita sebagai pemenang Pilkada 2024 ini,” kata Jadio Pugantara.
Laporan: Alsoni Mukhtiar // Editor: Sony