Visit Wonderful Bengkulu 2020: Pesona Enggano, Surga Dunia Tak Terbantahkan

MEDIA BENGKULU- Provinsi Bengkulu menyimpan surga indah yang tak banyak dikenal orang. Pulau Enggano, pulau eksotis yang menyimpan berjuta keindahan yang memesona. Nama Enggano sendiri, diambil dari bahasa Portugis berarti ‘kecewa’, hal tersebut diketahui dari catatan seorang berkebangsaan Portugis Cornelis de Houtman yang tiba di pulau ini pada tahun 1596.

Pulau ini terkenal akan hasil perairan dan keindahan alam yang belum tersentuh dengan beragam pembangunan. Sehingga, suasana yang akan anda dapatkan benar-benar terasa alami.

Pulau yang sebagian besar penduduknya bermata pencaharian sebagai nelayan dan petani kelapa sawit ini secara ekologi sangat kaya dengan sumber daya alam, baik yang terdapat di daratan maupun di perairan lautnya.

Namun, ekosistem Enggano sangat rentan rusak, karena struktur pulaunya yang tersusun dari batu karang dengan ketebalan tanah permukaan sangat tipis, hanya 1-2 meter saja.

Di dalam pulau yang dikelilingi hamparan pasir putih yang sangat luas ini, terdapat dua obyek wisata yang indah dan cukup terkenal, yaitu Taman Burung Gunung Nanu’ua dan Pantai Humo.

Di Taman Burung Gunung Nanu’ua, terdapat dua spesies burung langka yang dilindungi oleh pemerintah, yaitu Burung Kacamata Enggano dan Burung Celepuk Enggano.

Selain di Taman Burung Gunung Nanu’ua, spesies burung sebaran-terbatas itu juga sesekali dapat dijumpai di lahan pertanian, terutama perkebunan kelapa, dan lahan-lahan terbuka di sekitar perkampungan.

Selanjutnya beralih ke Pantai Humo. Pantai yang terkenal dengan hamparan pasir putihnya yang halus ini memiliki ekosistem laut yang cukup kaya.

Di sepanjang bibir pantai, pengunjung dapat menjumpai banyak kepiting dan hewan-hewan kecil bercangkang yang berkeliaran secara bebas.

Di pantai ini juga hidup berbagai jenis ikan-ikan kecil berwarna-warni yang sering berenang di tepi pantai dan dapat dilihat dengan mata telanjang.

Yang paling sering dijumpai adalah ikan berwarna biru dengan strip kuning-putih dan ikan berwarna merah dengan variasi putih dan perak di tubuhnya.

Selain memiliki dua lokasi wisata yang indah tersebut, Pulau Enggano juga memiliki keistimewaan lainnya, yaitu hutan bakau yang sangat lebat yang secara alamiah berfungsi sebagai penahan laju abrasi pantai.

Di hutan bakau ini, hidup beraneka jenis burung, seperti burung pelatuk, burung pergam enggano, burung beo, burung nuri, burung kakatua, dan berbagai jenis burung lainnya.

Bagi yang ingin menyelami keindahan bawah laut, anda juga tak perlu khawatir. Karena keindahan yang ditawarkan dari pesona bawah laut Pulau Enggano ini tak kalah dengan tempat-tempat lainnya.

Bagi yang ingin menyambangi dan berkeliling di Pulau Enggano, sebaiknya membawa sepeda motor sendiri. Sebab, di pulau ini satu-satunya angkutan umum adalah sebuah truk dan sebuah bus.

Kedua jenis angkutan umum itu hanya beroperasi di hari-hari kedatangan dan keberangkatan kapal saja, sehingga di hari-hari biasa nyaris tidak ada angkutan umum yang beroperasi.

Penduduk Enggano merupakan masyarakat yang sangat terbuka dan ramah terhadap pendatang. Jika kita belum memiliki kenalan di Pulau Enggano, kita tinggal datang saja kepada kepala desa atau kepala suku setempat.

Para pemuka masyarakat tersebut akan memberi tumpangan dan makanan kepada Anda. Makanan yang biasa disuguhkan masyarakat Enggano adalah nasi dari padi gogo dan ikan. Ikan selalu menjadi menu utama di Pulau Enggano karena sebagian besar masyarakatnya berprofesi sebagai nelayan.

Bagi yang benar-benar penikmat alam yang masih alami, pulau ini menjadi salah satu lokasi liburan yang sangat cocok. Selain banyaknya aktifitas yang bisa anda lakukan, anda juga bisa menikmati indahnya alam sembari bersantai di pinggir pantai.

Pemerintah Provinsi Bengkulu ternyata melihat potensi besar yang dimiliki Pulau Enggano. Pulau Enggano memiliki potensi untuk menjadi tujuan wisata popular di Provinsi Bengkulu, hanya saja akses yang terbatas dan kurangnya promosi terhadap Pulau Enggano membuat Enggano semakin ‘terpencil’.

Untuk itu, pemerintah provinsi Bengkulu melalui dinas pariwisata merancang sebuah agenda ‘brand’ yang mana akan mewakili sekaligus untuk mengangkat potensi kepariwisataan yang ada di provinsi Bengkulu. Maka lahirlah Visit Wonderful Bengkulu 2020.

Agenda ini digadang-gadang akan menjadi agenda yang besar yang siap memperkenalkan ‘the real’ Bengkulu kepada khalayak luar.  Selain itu, dalam menunjang proses ‘Visit Wonderful Bengkulu 2020 ‘, Pemprov juga telah menyiapkan 52 event yang akan digelar dalam satu tahun ke depan yang akan mengangkat potensi lokal ke kelas dunia.

Selain itu, Pemerintah Provinsi Bengkulu berambisi menjadikan daerah itu sebagai tujuan wisata nasional dan internasional yang dikemas dengan “Visit Wonderful Bengkulu 2020”.

Saat ini perbaikan infrastruktur seperti jalan, kebutuhan energi listrik semua sedang dipenuhi, budaya kuliner, hunian dan hotel untuk wisatawan akan disiapkan. Untuk itu, diharapkan masyarakat Bengkulu akan sangat antusias dan menyambut euphoria agenda besar ini.

Kita bisa mempromosikan pariwisata kita dengan berbagai cara seperti melalui sosial media, melalui sanak saudara, dan lain-lain sehingga Visit Wonderful Bengkulu 2020 akan tercapai dan sukses.

Penulis: Wahyu Pratama

selamat tahun baru 2023 selamat tahun baru 2023

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.